Home » » Rumah Baca Aktivis IPPNU

Rumah Baca Aktivis IPPNU

Khusnul Khotimah (24), gadis hebat kelahiran Banyumas, Jawa Tengah, 4 Mei 1992 ini memiliki obsesi untuk menjadikan desa Karangkemiri, Kecamatan Karanglewas, Banyumas menjadi salah satu desa yang unggul dalam hal minat baca di Kabupaten Banyumas.

“Melalui obsesi itu, saya ingin menemukan banyak bakat-bakat cilik di desa saya,” ujar Khusnul Khotimah Ketua sekaligus Pengelola Rumah Baca Kartini, Program Rumah Baca Kartini, di kediamannya di Desa Karangkemiri Kecamatan Karanglewas, Banyumas, Selasa (6/11).

Aktivis IPPNU Desa Karangkemiri ini memiliki mimpi ingin sekali bisa mendidik anak-anak di desanya agar terarah. Dia juga ingin agar anak-anak mempunyai wawasan yang luas. Kendala terbesar yang dihadapi oleh aktivis pelajar ini adalah kurangnya dukungan dari masyarakat dan tokoh masyarakat sekitar. Sehingga butuh waktu yang tidak singkat untuk mewujudkan impiannya.

Khotimah mengatakan, ingin sekali membuat anak-anak suka membaca terlebih di tempatnya ada TPQ (Taman Pendidikan Al-Qur’an) tapi sudah vakum. "Saya ingin membuat anak-anak di tempat saya suka membaca dan saya ingin mengaktifkan kembali Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ)," tegasnya.

Pada 22 Oktober 2016 lalu, Rumah Baca Kartini resmi didirikan di tempatnya, tepatnya desa Karangkemiri RT 02 RW 01 Kecamatan Karanglewas Banyumas. Taman baca ini berangkat dari kegelisahannya akan tidak adanya wadah bagi anak-anak untuk memerluas pengetahuannya lewat berbagai bacaan buku.

Keinginannya mengaktifkan kembali TPQ di tempatnya juga berbuah manis. Selain itu, dia mengadakan kegiatan bimbingan belajar setiap hari rabu malam. Ada juga kegiatan hadroh di Rumah Bacanya. Sekarang anak-anak sebelum mengaji di TPQ mereka lebih dulu membaca di Rumah Baca Kartini.

“Harapan kami semoga berbagai pihak seperti masyarakat sekitar maupun tokoh masyarakat turut aktif dalam pembangunan Rumah Baca Kartini ini supaya semakin diminati masyarakat terutama anak-anak. Karena anak-anak merupakan generasi bangsa yang harus kita didik bersama-sama,” harapnya.

Kegiatan Taman Pendidikan Al-Qur'an dilaksanakan setiap hari senin sampai kamis dan hari sabtu pukul 16.00 WIB. Hari jumat dan minggu sore digunakan untuk latihan hadroh. Adapun kegiatan bimbingan belajar dilaksanakan setiap hari rabu usai waktu maghrib dan kegiatan peminjaman buku dilaksanakan setiap hari. (sumber)
loading...

Popular Posts

Popular Posts

Video Of the Day

More

 
Copyright ©
Created By Sora Templates & Free Blogger Templates